Euforia BBM Android dan Nasib Handset Blackberry

Demam penggunaan aplikasi BBM Android sedang melanda dunia, tak terkecuali Indonesia. Setelah beberapa lama hegemoni perusaahaan smartphone Blackberry melalui aplikasi Blackberry Messenger atau yang dikenal luas sebagai BBM nya demikian kuat mencengkeram. Kini hadir era baru ketika kemudian Blackberry melepas dominasi aplikasi BBM ke pasar. Sontak kehadirannya menjadi euforia, jutaan orang yang berharap dan menunggu kehadiran aplikasi ini pun bersorak.

Langkah Blackberry ini tentu saja menghebohkan dunia mobile phone. Spekulasi berkembang. Upaya strategis ini perlu dilakukan Blackberry dalam rangka mendongkrak perusahaan mereka yang nyaris ambruk, lantaran penjualan handset-nya terjun bebas. Ya, mereka berusaha tetap eksis dengan menawarkan aplikasi BBM ke pasar.

okezone.com

Nasib Handset Blackberry
Bagaimana nasib handset Blackberry? ini sebuah pertanyaan menarik. Pasalnya, ketika aplikasi BBM sudah bisa dibenamkan di handset platform Android maka ada dua pilihan bagi user, tetap mempertahankan handset Blackberry atau melepasnya. Semua mafhum dan sepakat bahwa Android lebih kaya fitur, lebih variatif dalam desain, lebih elegan, dan berbagai keunggulan lain dibanding Blackberry. Itu pula yang menjadi alasan kenapa kemudian penjualan Blackberry Phone anjlok, kalah dengan handset Android.


Bagi sebagian orang mempertahankan penggunaan handset Blackberry, sementara disaat yang sama aplikasi BBM Android tetap mereka lakukan. Walaupun untuk BBM lebih cenderung menggunakan Android, karena alasan kenyamanan dan kecanggihan fitur lainnya. Sehingga akun Blackberry ID nya tetap pakai yang lama ( yang ada di handset Blackberry ) untuk menarik semua kontak, grup, dll . Kemudian handset Blackberry cuma digunakan untuk call, dan sms saja, lain tidak !. Ada juga yang mendaftar BBM Android menggunakan akun blackberry ID baru, sehingga mereka menggunakan BBM di dua handset, Blackberry dan Android dengan ID berbeda.

Di sisi lain kehadiran BBM Android memicu sebagian orang untuk meninggalkan handset Blackberry. Alasannya beragam, bisa jadi karena pemborosan pulsa, atau pun kenyamanan dan kelebihan fitur yang banyak ditawarkan Android.  

Menarik untuk melihat perkembangan nasib handset Blackberry beberapa bulan ke depan, akan kah bisa mempertahankan eksistensinya di tengah persaingan mobile phone yang semakin deras ?. Demam penggunaan BBM Android yang sedang melanda tentu saja akan mengubah sikap mereka terhadap penggunaan handset blackberry. Bagaimana dengan Anda ?. Kita tunggu saja.







1 Komentar untuk "Euforia BBM Android dan Nasib Handset Blackberry"

HP-Tablet Lokal mengatakan...

Sayangnya di tengah hingar bingar bbm anroid, saya sama sekali tidak tertarik. apapun yang terjadi...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel